Dreamweaver MX adalah suatu bentuk program editor Web yang dibuat oleh Macromedia. Dengan program ini seorang programmer Web dapat dengan mudah membuat dan mendesain Web nya. [1]
Dreamweaver MX adalah editor yang lengkap yang dapat digunakan untuk membuat animasi sederhana yang berbentuk layer. Dengan adanya program ini kita tidak akan susah mengetik script format html, php, asp, maupun bentuk program lainnya.
Sebagai editor, Dreamweaver MX mempunyai sifat yang WYSIWAYG dibaca (Waysiwig) artinya apa yang kamu lihat akan kamu peroleh (what you see is what you get). Dengan kelebihan ini, seorang programmer dapat langsung melihat hasil buatannya tanpa harus dibuka dibrowser.
Seperti program editor-editor Web lain, Dreamweaver MX juga memiliki tiga bentuk layer yaitu bentuk halaman desain dan halaman kode serta penggabungan keduanya. Hal ini akan mempermudah kita dalam menambahkan script yang berbasis PHP maupun Javascript. Dreamweaver MX selain mendukung pembuatan web yang berbasis HTML juga dapat mendukung program-program web yang lain diantaranya PHP, ASP, Perl, Javascript, dll.
Dreamweaver MX juga mendukung format bahasa pemrograman yang ada. Jadi anda tidak harus ketik beberapa perintah seperti <? ?> dalam php dan /% %/ dalam ASP karena dalam Dreamweaver MX kita tinggal memanggilnya melalui menu insert>PHP Object untuk PHP dan dari insert>ASP Object untuk format ASP. [6]
Alasan menggunakan Macromedia Dreamweaver MX antara lain:
1. Dapat membuat, mengolah dan mempublikasikan halaman web dengan mudah 2. Menyediakan utiliti-utiliti untuk pengolahan database
3. Memiliki kemampuan manajemen situs
4. Dapat membuat site windows sendiri yang berguna untuk mengorganisasikan file-file dalam situs
5. Menyediakan bermacam-macam template untuk halaman web
6. Menyediakan bermacam-macam format data
Tidak ada komentar:
Posting Komentar