''

Selasa, 28 Desember 2010

CONTOH PERUSAHAAN DENGAN BERBAGAI TIPE SALURAN PEMASARAN


CONTOH PERUSAHAAN 

1.      PT PERMATA TEKSTILE
            PT PERMATA TEKSTILE merupakan sebuah home industry yang bergerak dalam bidang konveksi (pembuatan kaos, seragam sekolah, baju, dll). Beralamat di jalan tegalboro indah 4 no 2, latsari, Tuban, Jawa Timur. Home industry ini memiliki 2 macam tipe pemasaran yaitu tipe pemasaran nol tingkat dan satu tingkat.

a)        Tipe Pemasaran Nol Tingkat







Dari gambar di atas dapat dijelaskan bahwa orang-orang yang ingin memesan baju dapat langsung datang ke rumah. Pada awalnya, proses pemasaran produk dilakukan dengan mempromosikannya kepada teman-teman terdekat dan keluarga. Alasan mengapa proses pemasaran dilakukan seperti itu adalah pada saat itu modal yang dimiliki belum cukup untuk menggunakan jasa-jasa pemasaran. Selain itu usaha tersebut masih bisa dibilang usaha kecil jadi masih belum begitu membutuhkan agen atau istilah kerennya disebut broker.
b)        Tipe Pemasaran Satu Tingkat
     Semakin tahun usaha yang digeluti oleh wirausahawan itu semakin meningkat. Di lain sisi, istrinya juga sudah bekerja sebelum usaha konveksi itu dimulai yaitu sebagai pedagang pakaian untuk ibu-ibu. Sama halnya seperti pemilik home industry ini, istrinya juga menjual barang dagangannya di rumah karena belum mempunyai toko atau kios. Namun, pertengahan bulan mei tahun ini keinginan beliau untuk mempunyai lapak sendiri di pasar sore di kota tuban akhirnya terwujud juga. Melihat kesempatan yang ada, maka kaos-kaos yang dulunya hanya diproduksi jika hanya ada pesanan kini diproduksi secara massal. Dan kaos-kaos tersebut dijual di toko istrinya. Dengan kata lain toko itu menjadi perantara antara PT PERMATA TEKSTILE dan end customer. Hal itu dilakukan karena peluang keuntungan yang ada di depan mata. Pasar sore dimana lapak tempat istrinya berjualan itu selalu ramai dikunjungi oleh warga mulai dari warga lokal sampai luar kota karena tempat itu berdekatan dengan salah satu tempat wisata di kota itu. Serta toko tersebut merupakan salah satu toko yang sering didatangi meskipun umur toko itu masih seumur jagung. Selain itu pemilihan toko itu sebagai perantara pemasaran produk kaos adalah karena toko itu milik istrinya sendiri sehingga tidak diperlukan biaya tambahan yang lain. Alhasil kaos yang dititipkan ke toko itu banyak yang laku terjual. Saya tahu banyak hal tentang PT PERMATA TEKSTILE karena pemiliknya merupakan paman saya sendiri. Di samping itu saya juga pernah bekerja di sana. Ilustrasi dari tipe pemasaran yang diambil adalah sebagai berikut :








1.    2.   LA SERA CAKE AND BAKERY

            Pembuatan roti dan kue adalah usaha yang ditekuni oleh home industry ini. Usaha kecil yang berada di daerah sarijadi ini menerapkan tipe pemasaran satu tingkat dimana semua kue dan roti yang diproduksi disetor ke tiap-tiap toko di bandung. Sehingga konsumen tidak perlu datang secara langsung ke tempat produksi. Hal itu dilakukan untuk mencapai target penjualan kue dan roti yang diinginkan. Karena brand atau merek dari produknya masih terbilang asing atau belum begitu familiar di telinga masyarakat. Tipe pemasaran dari perusahaan ini dapat digambarkan sebagai berikut :








1.     3.  PT DUA KELINCI

            Penghasil kacang termodern dan terbersih se-asia tenggara ini menggunakan tipe pemasaran tiga tingkat. Yaitu dari perusahaan manufaktur ini sendiri lalu menggunakan jasa sales agent atau broker. Pabrik yang berpusat di kota Pati ini menyebarkan broker-broker ke seluruh penjuru Indonesia. Sebelum sampai ke toko-toko kecil atau retailer, para broker tersebut memasarkan produknya kepada wholesaler yang ada. Selanjutnya dari wholesaler itu, produk dibagikan ke toko-toko kecil atau retailer. Penerapan tipe pemasaran seperti ini dilakukan untuk mempermudah penyaluran produk dari Pati ke seluruh Indonesia. Selain itu perusahaan itu tidak perlu susah-susah untuk mencari konsumen sehingga akan lebih mudah untuk memperkirakan jumlah produksi selanjutnya tanpa perlu berhubungan langsung dengan end customer. Selanjutnya mengenai gambarannya adalah sebagai berikut :

 






Tidak ada komentar:

Posting Komentar